TUGAS Minggu 5. Pemasaran

 Materi kali ini membahas tentang pemasaran, yang di sampaikan oleh: Hermanto Yaputra (CEO Academy) dan Armana Setiawan (Pemilik Joger Bali).

Strategi Pemasaran yaitu 4P:

1.      Product

Product (Produk), merupakan hal yang sangat penting yang harus dijaga kualitasnya, karena perubahan produk yang terjadi tiba-tiba akan menyebabkan pelanggan kecewa, yang hal tersebut dapat membuat penurunannya penjualan.

2.      Price

Price (Harga), dalam sebuah usaha penentuan harga menjadi salah satu hal yang berpengaruh dalam kesuksesan proses penjualan suatu produk.

3.      Place

Place (Tempat), pemilihan tempat atau lokasi yang strategis dalam melakukan usaha merupakan salah satu hal yang penting dalam usaha, semakin strategis lokasi tempat kita berusaha, akan semakin tinggi tingkat penjualan produk.

4.      Promtion

Promotion (Promosi), merupakan suatu kegiatan yang merupakan bagian dari salah satu factor penyebab kesuksesan suatu usaha, promosi merupakan kegiatan untuk menawarkan produk usaha kita kepada konsumen, baik secara langsung ataupun tidak langsung, kegiatan promosi berpengaruh besar dalam tingkat penjualan produk.

Tujuan Umum Pemasaran

1.      Memperkenalkan produk kemasyarakat

2.      Memastikan kepuasan konsumen

3.      Mencapai target dari penjualan

Fungsi Pemasaran

1.      Layanan Penjualan

2.      Mengenalkan Produk

3.      Sebagai Riset

4.      Distribusi

 

Komentar

Postingan Populer